Hari/Tanggal : Rabu,18 Januari 2023
Kelas : IV
Tema : 6 (Cita-citaku)
Subtema : 3 (Giat Berusaha Meraih Cita-cita)
Pembelajaran : 1
Tujuan Pembelajaran 1:
1. Melalui kegiatan berlatih membaca puisi, siswa mampu mendeklamasikan puisi dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang benar.
2. Melalui kegiatan membuat poster siswa mengetahui pentingnya pelestarian makhluk hidup bagi lingkungan sekitar dengan tepat.
Pada pertemuan sebelum nya kita sudah membahas tentang membuat sebuah puisi dengan rima yang baik. dan hari ini Miss akan menyampaikan materi di tema 6 subtema 3 pembelajaran 1 yaitu giat berusaha meraih cita cita
Let's check this video
Bahasa Indonesia
Deklamasi merupakan salah satu cara membacakan puisi tanpa menggunakan teks puisi. Biasanya, orang yang mendeklamasikan puisi harus menghafalnya terlebih dahulu. Membaca puisi memerlukan pelafalan yang jelas dan intonasi yang tepat. Selain itu, pemenggalan kalimat juga harus diperhatikan. Dengan demikian, puisi tersebut akan enak didengar dan mudah dipahami isinya. Contoh menentukan jeda:
Kau // adalah / para penyelamat negeri //Catatan:
1. / berhenti sebentar untuk bernapas, biasanya pada koma atau ditengah baris.
2. // berhenti agak lama/biasanya koma di akhir baris yang masih berhubungan dengan baris berikutnya.
3. /// berhenti lama sekali biasanya pada titik baris terakhir atau pada akhir puisi.
Bacalah kembali puisi “Penjaga Alamku”. Berikan tanda jeda pada bagian-bagian yang diperlukan. Latihkan kembali cara membacanya dengan menggunakan tanda jeda yang kamu buat.
IPA
Indonesia memiliki berbagai sumber daya alam yang dapat memenuhi kebutuhan hidup seluruh warga penduduknya. Sumber daya alam hayati dan sumber daya alam mineral dalam berbagai rupa tersedia melimpah di Indonesia. Akan tetapi, tidak berarti sumber daya alam itu dapat dikuras habis untuk memenuhi kebutuhan manusia
Tugas
1. Sebutkan contoh sumber daya alam hayati?
2. Mengapa bencana alam bisa terjadi?
3. Apa yang harus kita lakukan untuk menjaga sumber daya alam tersebut?
Baiklah anak sholeh dan sholehah itulah tadi pembelajaran kita hari ini. Dan besok kita akn bertemu lagi pada tema 6 subtema 3 pembelajaran 2.
Waalaikum salam warahmatullahi wabarokatuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar