Rabu, 28 September 2022

Materi Ajar T4 ST 1 PB 4 dan 5

Hari/ Tanggal  : Kamis/ 29 September 2022

Kelas                : IV

Tema                :4 ( Berbagai pekerjaan) 

Sub tema         : 1 (Jenis jenis pekerjaan)

Pembelajaran  : 4 dan 5


Tujuan Pembelajaran

Pembelajaran 4

1. Setelah membaca cerita, siswa mampu memberikan pendapat tentang sikap tokoh dari cerita yang dibaca secara terperinci.

2. Setelah berdiskusi, siswa mampu memberikan pendapat tentang sikap yang sesuai dan kurang sesuai dengan sila pertama Pancasila dengan benar.


Pembelajaran 5
Tujuan Pembelajaran

1. Setelah melakukan eksplorasi, siswa mampu menggambar kegiatan yang berkaitan dengan pekerjaan secara tepat.

2. Dengan menggali informasi tentang pekerjaan dan kegiatan ekonomi, siswa mampu menjelaskan berbagai pekerjaan dan kegiatan ekonomi di lingkungan sekitar dengan tepat.


Assalamu'alaikum, 
Good morning my student? How are you this morning? I hope you are in a good condition. 

Are you ready for the great day?? 
Before we come to our lesson,  lets saya Basmallah. 
Bismillahirrahmanirrahim. 

Sebelumnya kita sudah mempelajari Tema 4 pembelajaran 3 , tentang mengidentifikasi karakter semut dan belakang pada sebuah cerita. Dan juga dampak sungai tercemar bagi manusia. . Hari ini kita memasuki pembelajaran 4 dan 5

Lets check this video..

Tema 4 Subtema 1 Pembelajaran   4





Ringkasan Materi

Pembelajaran 4

Saat seseorang bekerja mereka harus mempunyai nilai-nilaiy ang baik. Jujur dan kerja keras adalah nilai yang harus dimiliki.

Apa yang dimaksud jujur? Apa contohnya? Ayo, simak cerpen berikut





















Sila pertama mengajarkan bahwa pemeluk agama harus taat dengan aturan agamanya. Setiap agama pasti mengajarkan pemeluknya untuk berbuat jujur. 

Sikap tidak jujur akan membawa dampak bagi diri kita dan orang lain.

Semua orang harus jujur, termasuk orang-orang yang bekerja. Benar kata Ida, mungkin tindakan tidak jujur ketika sekolah adalah mencontek dan tindakan tidak jujur ketika sudah bekerja bisa korupsi (mengambil hal yang bukan miliknya)


Pembelajaran 5

Lets check this video



Banyak cara yang dilakukan oleh pelukis untuk mencari inspirasi.Salah satunya adalah dengan 
mengamati kegiatan dan peristiwa yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari.
Ada beberapa jenis pekerjaan yang ada di lingkungan sekolah, contohnya adalah guru yang tugasnya adalah mengajar. Penjaga sekolah yang tugasnya ada menjaga kebersihan lingkungan sekolah dan lain lainnya. 


Sebelumnya kamu telah mengenal berbagai kegiatan ekonomi dan pekerjaan yang terkait 
dengannya.
Kamu akan menggali informasi lebih lanjut 
tentang kegiatan ekonomi yang ada di 
sekitarmu serta pekerjaan yang terkait 
dengan kegiatan ekonomi tersebut.


Menggali informasi dari berbagai sumber adalah salah satu cara untuk mengetahui sesuatu secara lebih lengkap. Kamu akan menggali informasi 
lebih lanjut tentang berbagai kegiatan ekonomi yang terdapat di sekitarmu serta kegiatan ekonomi yang terkait dengan kegiatan ekonomi tersebut.

Misalnya kegiatan ekonomi warung makan dimana pekerjaan yang ada diwarung makan contohnya adalah pelayan, kasir, dan tukang masak, lalu kegiatan ekonomi di bank, pekerjaan yang ada di bank adalah satpam, matketing dan cleaning service. 

Coba amati lingkungan sekitar mu. Pekerjaan apa sajakah yang ada disekitar lingkunganmu? 

Itulah td pelajaran kita hari, semoga ini semua bisa membawa manfaat untuk kita semua. 

Dan jangan lupa untuk melaksanakan sholat 5 waktu dan murojaah nya ya ank sholeh dan sholehah

Wassalammualaikum warahmatullahi wabarakatuh


Tidak ada komentar:

Posting Komentar