Jumat, 23 April 2021

Materi Ajar Jumat 23 April 2021

 MATERI AJAR

 

Hari/Tanggal               : Jumat, 23 April 2021

Kelas/Semester            : II (Dua) / 2

Tema   8                      : Keselamatan di Rumah dan Perjalanan

Sub Tema 2                 : Menjaga Keselamatan di Rumah

Pembelajaran               : 5 dan 6

 

Tujuan Pembelajaran

1.       siswa dapat menulis kalimat dengan memperhatikan aturan penggunaan tanda tanya dengan tepat.

2.       siswa dapat menceritakan pengalaman melakukan kegiatan yang mencerminkan persatuan dalam keberagaman teman sekolah menggunakan gambar/poster dengan bahasa yang santun.

3.     siswa dapat memperbaiki teks pendek hasil menyunting sesuai dengan aturan penggunaan tanda tanya dengan benar.

4.     siswa dapat menyatakan lama waktu kegiatan dalam satuan jam dengan benar.



 Morning My beloved students. Are you ready for the awesome day!!

Before we come to our lesson Let's say Basmallah..

BIsmillahirrohmannirrohiim.

Sebelum kita mulai pembelajaran sudahkah anak sholeh dan sholehah melaksanakan sholat dhuha dan murojaah surat surat pendek nya? Jikalau sudah Alhamdulilah..

Kemarin kita sudah mempelajari tema 8 subtema 2 pembelajaran 4 dimana kita sudah mengetahui tentang Aturan keselamatan. Dan hari ini kita masuk ke pembelajaran tema 8 subtema 2 pembelajaran 5 dan 6

Sebelum mulai belajar ada baiknya kita melihat video dibawah ini terlebih dahulu. Check it out

Video pembelajaran 5



Video pembelajaran 6



Materi ajar

Beni dan Edo akan bermain di rumah Udin. Di rumah Udin, ada kolam renang. Mereka akan bermain melempar dan menangkap bola. Udin meminta izin kepada Ayah sebelum bermain.



Udin dan teman-teman telah bermain melempar dan menangkap bola. Bermain melempar dan menangkap bola merupakan bagian dari olahraga. Melakukan kegiatan olahraga boleh dengan siapa

saja. Udin dan teman-teman berbeda agama. Mereka juga berbeda suku bangsa. Bahasa daerah mereka pun berbeda. Walaupun berbeda, mereka tetap berolahraga dengan rukun. Mereka menunjukkan sikap persatuan dalam keragaman.

TUGAS :

Kerjakan modul Tematik PKn halaman 91 no. 1-5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar