Rabu, 07 April 2021

Materi Ajar Rabu 7 April 2021

 MATERI AJAR


Hari/ tanggal : Rabu, 7 April  2021

Kelas / Semester : II (Dua) / 2

Tema  8 :  Keselamatan dirumah dan diperjalanan

Sub Tema 1 :  Keselamatan dirumah

Pembelajaran : 3

Tujuan Pembelajaran

1.Dengan mengamati gambar jam, siswa dapat mengenal satuan baku untuk mengukur waktu dengan benar.

2. Dengan tanda waktu yang ditunjukkan jarum jam, siswa dapat membaca dan menentukan tanda waktu yang ditunjukkan jarum jam dengan tepat.

3. Dengan penugasan, siswa dapat membaca teks pendek yang di dalamnya memuat aturan penggunaan huruf kapital (nama Tuhan) dengan lafal dan intonasi yang tepat.

4.Dengan mengamati teks lagu, siswa dapat menunjukkan tekanan kuat dan lemah pada pola irama sederhana berbirama dua dengan tepat

 



 Morning My beloved students. Are you ready for the awesome day!!

Before we come to our lesson Let's say Basmallah..

BIsmillahirrohmannirrohiim.

Sebelum kita mulai pembelajaran sudahkah anak sholeh dan sholehah melaksanakan sholat dhuha dan murojaah surat surat pendek nya? Jikalau sudah Alhamdulilah..

Kemarin kita sudah mempelajari tema 8 subtema 1 pembelajaran 1 dimana kita sudah mengetahui tentang kebersamaan. Dan hari ini kita masuk ke pembelajaran tema 8 subtema 1 pembelajaran 3

Sebelum mulai belajar ada baiknya kita melihat video dibawah ini terlebih dahulu. Check it out

Materi :

Merawat benda-benda di rumah tanggung jawab setiap anggota keluarga.


Masih ingatkah kamu aturan penggunaan tanda titik pada kalimat? 

Bacalah kembali kalimat berikut dengan lafal dan intonasi yang tepat! 

1. Teman-teman, piala ini aku peroleh ketika masih kelas I SD. 2. Waktu itu aku juara lomba mewarnai. 
3. Aku selalu merawatnya sampai sekarang agar tahan lama.

 Kalimat-kalimat di atas selalu diberi tanda titik di akhir kalimat. Selain itu, tanda titik juga digunakan untuk memisahkan angka yang menunjukkan waktu. Misalnya saja pukul delapan, ditulis pukul 08.00. Pada pukul 08.00, tanda titik digunakan pemisah antara bilangan jam dan menit.

Amati gambar berikut ini

Latihan soal:
untuk soal no 1-2

Hitunglah pukul berapa kegiatan-kegiatan berikut selesai!

Gambarkan posisi jarum panjang dan jarum pendeknya di mana!

Hitung pula berapa menit lama kegiatan itu berlangsung!
Berikut soal 3-5
Cara pengerjaan : buatlah tanda kalimat yang sesuai dengan tanda waktu yang ddituliskan oleh jam ( hal 71) boleh menggunakan namamu, tidak perlu digambar ya ..bisa langsung ditulis jawabannya
 Contoh

Soal nomor 3- 5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar